Bupati Sukabumi H. Matwan Hamami memukul bedug buka STQ XV 2016 |
Sukabumi, Swaranasionalpos.com - Pelaksanaan Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) XV tingkat
Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat resmi dibuka oleh Bupati Sukabumi H. Marwan
Hamami yang dipusatkan di Desa Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap Kabupaten
Sukabumi, Sabtu (5/11/2016).
Acara
STQ Ke-XV yang di ikuti oleh 47 kafilah dari 47 Kecamatan se-Kabupaten
Sukabumi. Bupati Sukabumi Marwan Hamami mengatakan, STQ tahun ini dipastikan
meriah mengingat setiap kecamatan diwajibkan mengirimkan kafilahnya.
“Saya
sudah berkoordinasi dengan pak wakil bupati (Adjo Sardjono) agar semua
kecamatan mengikutinya. Meski sifatnya kompetisi, tapi bukan itu tujuan yang
kita cari. Kegiatan ini untuk membangun ukhuwah Islamiah, sehingga akan lebih
solid ke depannya”, kata Marwan seusai membuka STQ XV 2016.
STQ
dibuka dengan ditandai pemukulan bedug oleh Bupati disambut riuh tepuk tangan
kafilah. Kegiatan ini direncanakan berlangsung hingga Selasa (8/11/2016),
diawali dengan pawai taaruf dari 47 kafilah.
Dari
masing-masing kafilah menampilkan beragam atraksi serta ciri khas wilayahnya.
"Dengan cara seperti ini persatuan umat akan terjalin lebih erat,"
cetus Marwan.
Selain
pembukaan STQ, bupati juga melakukan peletakan batu pertama pembangunan masjid
wisata Ujunggenteng untuk mendukung program wisata halal Geopark
Ciletuh-Palabuhanratu.
"Pak
Adjo sudah banyak memberikan informasi soal rencana ini. Kita memang punya
cita-cita bagaimana caranya wisatawan bisa mudah mencari masjid saat berwisata
ke sini.
Nanti
kalau sudah berdiri, masyarakat juga harus ikut menjaga dan merawatnya. Itu
tugas kita semua, bukan hanya tugas pemerintah saja, ujarnya. *Nasrul. S
No comments:
Post a Comment