Kuswa Kuswara, Kepala Sekolah Dasar Negeri 1 Sidamulya |
Ciamis, Media Suara Nasional - SD Negeri 1 Sidamulya Kecamatan Cisaga Kabupaten Ciamis sedang melaksanakan rehab gedung sekolah. SNP berkunjung ke SD Negeri 1 Sidamulya menemui Kepala Sekolahnya Kuswa Kuswara, S.Pd, di ruang kerjanya.
Kuswa Kuswara mengatakan bahwa Bantuan dari Pemerintah Pusat untuk
pembangunan rehab gedung sekolah ini sudah lama di tunggu, bahkan Kuswa Kuswara mengatakan usulan pengajuan proposal sudah di layangkan sekitar 3
tahunan, tapi alhamdulilah aspirasi kami bisa terealisasi tahun 2017
ini.
Kuswa Kuswara lebih jauh mengatakan bahwa keadaan
beberapa kelas memang sudah mengkhawatirkan selama ini, sehingga dengan
adanya bantuan dari Pemerintah Pusat melalui anggaran APBN 2017 kami
gunakan untuk merehab 3 ruang kelas yaitu ruang kelas 1, kelas 2 dan
kelas 3.
Kami pun sangat berterima kasih terhadap Pemerintah Pusat yang
telah peduli dengan memberikan bantuan anggaran ke sekolah kami ini. Lebih jelasnya kami akan lebih tenang lagi dalam hal
kegiatan belajar mengajar yang selama ini kurang tenang karena ada
kekhawatiran dan rasa ketakutan ketika sedang beraktifitas belajar
mengajar di kelas, hal yang tidak di inginkan oleh kita semua menimpa
baik ke murid juga ke guru pengajar, sehingga dengan di rehabnya gedung
sekolah SD Negeri 1 Sidamulya ini, kami pun bisa lebih maksimal lagi dalam hal
belajar mengajar dan tidak punya rasa kekhawatiran selama melaksanakan
kegiatan di ruang kelas.
Kuswa Kuswara menjelaskan dalam hal
pembangunan rehab sekolah ini kami laksanakan dengan swakelola, dan kami
pun pihak sekolah bekerjasama dengan Komite Sekolah dalam hal
perencanaan juga pelaksanan, sehingga program pembangunan yang kami
laksanakan akan sesuai dengan apa yang di harapkan oleh kita semua, dan
kami optimis pelaksanaan pembangunan rehab sekolah SDN 1 Sidamulya ini
akan kami selesaikan selama 3 bulan.
Kami pun berharap bantuan
dari pemerintah ke depannya, SD Negeri 1 Sidamulya akan menerima lagi
sehingga fasilitas sarana dan prasarana yang selama ini masih kurang
akan terpenuhi. (Jef/Tahyan)
No comments:
Post a Comment