MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Thursday, March 23, 2017

Pesona Alam Kebun Teh Desa Neglawangi



Kab. Bandung SNP - Desa Neglawangi Kecamatan Kertasari berada di wilayah selatan Babupaten Bandung, lokasinya dikelilingi Kebun Teh, membuat panorama alamnya sangai sejuk dan indah dipandang mata dengan hamparan perbukitan hijau, sehingga layak desa tersebut di anugerahi Desa Wisata. Saat ini Desa Neglawangi dipimpin oleh Kades Yayan Sunadi dan pengembangan pelaksanaan desanya dibina Jajang selaku ketua LPMD yang menata dan melaksanakan program pembangunan daerahnya. Kehidupan masyarakat Desa  Neglawangi rata-rata bercocok tanam dan petani kebun Teh yang telah menghasilkan produksi Teh secara Nasional dan Internasional. 

Sesuai dengan Visi misi Yayan selaku Kepala Desa Neglawangi yaitu menuju kemajuan dan kemandirian serta mempercepat Infrastruktur dan perkembangan wilayah guna meningkatkan kualitas pelayanan publik yang mendorong tata kelola pemerintah yang baik dengan memanfaatkan teknologi informasi komunikasi. Selain itu, peningkatan kualitas pelayanan masyarakat dan kesehatan berbasis warga masyarakat desa, dalam kesejahteraan ekonomi, kesehatan dengan kultur budaya gotong-royong sesuai dengan Motto Sabilulungan.

Desa Neglawangi, peran Bumdes sangat kental dimana Bumdes sebagai pilar kekuatan ekonomi kemasyarakatan terus berpacu meningkatkan kecakapan dan keterampilan masyarakat serta pengetahuan dalam bidang kearifan lingkungan serta melaksanakan pembangunan Infrastruktur dengan memperkuat partisifasi masyarakatnya, agar Desa Neglawangi bisa sejajar dengan desa-desa yang telah maju.

Kini Desa Neglawangi menjadi Desa Wisata Alam yang layak diperhitungkan, mengingat panorama  alam kebun Teh serta indahnya hamparan perbukitan yang hijau mengundang daya tarik tersendiri bagi para turis lokal maupun mancanegara.       (Jefri/Arbim)

No comments:

Post a Comment