MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Saturday, June 23, 2018

Banyak Kasus Dugaan Korupsi Mangkrak, Kejaksaan Negeri Indramayu dinilai mati suri

Indramayu Media Suara Nasional-Penegakan hukum di kabupaten Indramayu, Jawa Barat dinilai telah mati suri, Sebab hingga saat ini banyak kasus dugaan korupsi yang mangkrak baik di Kejaksaan Negeri Indramayu maupun di Kejaksaan Tinggi Jabar.

Hal itu dikatakan salah satu tokoh masyarakat atas nama Masyarakat Indramayu Peduli Supremasi Hukum, Kadiman, pada sebuah Surat Kabar (SK) Progresif Jaya edisi no. 795/tahun XVIII/Selasa, 3 april 2018 lalu.

 " Ya, penegakan hukum di Indramayu mati suri, Banyak kasus dugaan korupsi yang mangkrak," kata Kadiman melalui pesan singkatnya yang dikirimkan ke wartawan.

Dalam Surat Kabar tersebut Kadiman membeberkan beberapa kasus dugaan korupsi yang hingga kini masih jalan ditempat dan terkesan tidak pernah diusut secara tuntas baik oleh Kejaksaan Negeri Indramayu maupun Kejaksaan Tinggi Jawa Barat.

Diantara kasus yang mangkrak itu, kata Kadiman, yakni kasus water meter di PDAM Indramayu yang hingga kini mangkrak di Kejaksaan Tinggi Jawabarat, kasus CSR dari Pertamina Indramayu yang mangkrak di Kejaksaan Negeri Indramayu, dan kasus kedelai di Dinas Pertanian yang hingga kini juga mangkrak di Kejaksaan Tinggi Jawabarat.

" Tiga kasus dugaan korupsi ini tak jelas rimbanya sampai sekarang dan masih banyak lagi kasus serupa yang belum terungkap, kami selaku masyarakat kabupaten Indramayu berulang kali menghimbau dan melaporkan hal itu kepada para penegak hukum agar segera memproses para pelaku, namun hingga kini tak pernah direspon." Tutur Kadiman.

Kadiman mengatakan, pihaknya dan seluruh masyarakat di kabupaten Indramayu sangat mendambakan hadirnya rasa keadilan hukum, Oleh karena itu dia meminta kepada pihak pers, terutama media yang ada di Jawa Barat dan Jakarta untuk membantu dalam menyuarakan suara rakyat sesuai dengan tupoksinya. ( sai )

No comments:

Post a Comment