Bandung,Media Suara Nasional-Untuk kedua kalinya, DPP Pemuda Mandiri Peduli Rakyat Indonesia (PMPRI) menggelar Aksi Sosial Ramadlan (AKSARA) untuk Negara Kesatuan Republik Indonesia Senin lalu (11/6) di Jl. Ir. H. Djuanda (Dago Elos) Kota Bandung.
Ketua Umum DPP PMPRI, Rohimat yang akrab disapa Joker menyatakan, kegiatan yang diselenggarakan ini sebagai acara puncak untuk jilid ke 2.
Acara ini sudah digelar di beberapa tempat seperti tgl. 8 Juni di Kab. Bandung (Distrik I & II), Kota Bandung (Distrik III & IV). Di Jawa Tengah pun sudah digelar dan di Cimahi pada 10 Juni serta Senin lalu (11/6) di halaman Sekretariat DPD LSM PMPRI (Dago).
Joker mengemukakan, bakti sosial atau aksi sosial Ramadlan dan syi'ar NKRI ini akan terus berlanjut ke AKSARA jilid 3 tahun depan.
Tampak hadir dalam acara ini, Kesbangpol, Kapolsek, Danramil Coblong, Satpol PP dan beberapa awak media yang tergabung dalam Jurnalis Peduli Citarum Harum dan acara telah berlangsung khidmat.
Sekjen DPP PMPRI Fajar Budi Wibowo menjelaskan 4 Pilar Kebangsaan seperti Pancasila, UUD 45, Bhineka Tunggal Ika, NKRI dan pentingnya menjaga, menghormati simbol negara seperti Presiden dan lambang Burung Garuda.
Selain syi'ar NKRI, dalam kegiatan ini juga sosialisasi wawasan kebangsaan, deradikalisasi juga kajian Islam, takjil dan buka puasa bersama, menyantuni sembako bagi anak yatim dan kaum dhuafa. (Elly )
No comments:
Post a Comment