MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Saturday, November 4, 2017

Ekspose Normalisasi dan Perkuatan Tebing Way Semaka Tanggamus

Kab. Tanggamus, Media Suara Nasional - Rabu (01/11) Wakil Bupati Tanggamus Hi. Samsul Hadi, M.Pd.i didampingi Asisten II Bidang Pembangunan Fb. Karjiono menghadiri acara Ekpose tentang Normalisasi dan Perkuatan Tebing Way Semaka yang berlangsung di Ruang Rapat Wakil Bupati Sekretariat Pemkab Tanggamus.

Turut hadir dalam acara tersebut Darwin Effendi Kabid FKP2 dan SDA Provinsi Lampung, Rina Susana Kasi Pemberdayaan dan Rehab SDA Prov. Lampung, Mulyono Tim SDA Provinsi Lampung, Al Imron Kasi TA.Tek SDA Provinsi Lampung, Para Kepala Organisasi Perangkat Daerah Tanggamus, Camat Semaka, Camat Wonosobo, Camat BNS, serta peserta Rapat yang berbahagia.

Dasar kegiatan surat Kepala Dinas Pengairan dan Permukiman Provinsi Lampung Nomor: 610/478/III.10/2016 Tanggal 24 Oktober 2016 Perihal Rekomendasi Tata Ruang Kegiatan Normalisasi dan Perkuatan Tebing Sungai Way Semaka.

Tujuan dilaksanakan Ekpose ini adalah untuk mengurangi dampak banjir dan mengurangi daya rusak air (Pemukiman dan Lahan pertanian/Tambak), Penataan alur/badan sungai, pendukung program kali/sungai bersih, peningkatan kelancaran transportasi air, serta mendorong pembangunan Infrastruktur pelabuhan dan pariwisata.

Sementara dalam sambutan Wabup Tanggamus Hi. Samsul Hadi, M.Pd.i beliau menyambut baik dengan adanya kegiatan Ekspose ini, harapannya semoga Normalisasi Perkuatan Tebing Way Semaka segera ditindaklanjuti dan saya mengingatkan agar tetap ramah lingkungan, jangan sampai merugikan masyarakat sekitar serta tetap kedepankan keselamatan bagi warga masyarakat kita yang ada di Tanggamus ini. (Azhimi)

No comments:

Post a Comment