MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Wednesday, October 26, 2016

Kades Sirnajaya Sukseskan Program Rutilahu



Bogor, SNP - Sesuai dengan undang undang No. 1 Tahun 2011 Tentang Perumahan dan Kawasan Pemukiman bahwa setiap orang berhak hidup sejahtera lahir bathin,bertempat tinggal dan mendapat lingkungan hidup yang baik,yang sehat merupakan kebutuhan dasar manusia dan mempunyai peran yang sangat strategis.

Dalam mencanangkan RUTILAHU yang merupakan program unggulan pemerintah kabupaten bogor, Desa Sirnayaja Kecamatan Sukamakmur mendapatkan bantuan rutilahu sebanyak 45 unit dengan anggaran 10 juta rupiah per unit tanpa ada potongan  administrasi apapun yang dibebankan kepada masyarakat yang mendapatkan bantuan tersebut.

"Program rutilahu ini merupakan program unggulan pemerintah kabupaten bogor,dan saya sebagai kepala desa sirnajaya harus ikut andil dalam mensukseskan program tersebut agar bisa dinikmati oleh masyarakat desa Sirnajaya khususnya. Dalam anggaran tahun 2016 ini saya sangat bersyukur desa Sirnajaya bisa mendapatkan 45 unit rutilahu, semoga saja untuk tahun anggaran berikutnya bisa lebih dari ini, agar masyarakat desa Sirnajaya bisa merasakan hidup dengan tempat tinggal yang layak, karna mayoritas penduduk desa disini berpenghasilan dibawah rata-rata," bebernya.

Lebih lanjut dikatakan, yang kemungkinan agak sulit untuk menjadikan tempat tinggal mereka menjadi tempat tinggal yang layak. Harapannya, pemerintah pusat terus memberikan bantuan yang bisa dimaanfaat kan oleh kami untuk bisa dirasakan langsung oleh masyarakat.. (NAY/IND)

No comments:

Post a Comment