MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Monday, October 31, 2016

Warga Resah, Penculikan Anak Terjadi Lagi di Sukabumi



Foto: Orang tua korban Riko Munandar
SNP, Sukabumi - Anak-anak di Sukabumi, Jawa Barat, kembali menjadi korban penculikan. Kali ini korbannya 2 orang, masing-masing bernama Hilman Fauzi (11) dan Riko Munandar (8). 

Beruntung, Hilman berhasil melepaskan diri dari pelaku penculikan meski sempat telantar di Stasiun Kereta Api Cianjur, Minggu (30/10). Sedangkan Riko hingga saat ini masih dalam pencarian.

Sebelumnya, dua anak warga Cisaat bernama Sultan (10) dan Farhan (8) juga menjadi korban penculikan. Namun keduanya akhirnya berhasil ditemukan. Sultan ditemukan di Cianjur sementara Farhan di Citatah, Bandung Barat. 

Polisi menduga pelaku yang menculik Hilman dan Riko ini adalah orang yang sama yang menculik Sultan dan Farhan.

Informasi yang dihimpun, Hilman dan Riko tinggal di Kampung Gandasoli, Desa Cipurut, Kecamatan Cireunghas, diculik pelaku saat keduanya bermain di sekitar rel kereta api tak jauh dari rumah. Modus pelaku mendatangi korban dan mengiming-imingi akan memberikan uang Rp 50 ribu asal mau ikut naik kereta ke Cianjur.

Polisi mencurigai jika penculik Hilman dan Riko adalah orang yang sama dengan pelaku yang menculik dua anak asal Cisaat yang sebelumnya sempat hilang. Hal ini berdasarkan pada keterangan salah seorang korban yang berhasil meloloskan diri.

"Kedua korban dibawa pelaku pada Sabtu (29/10), setelah itu dibawa ke arah Cianjur. Salah seorang anak yaitu Hilman berhasil melarikan diri di sekitar Stasiun Kereta Api Cianjur. Kita tunjukan foto pelakunya ternyata Hilman mengenalinya sebagai orang yang mengajak dia dan Riko pergi," kata Kapolsek Cireunghas, Resor Sukabumi Kota, Ipda Erianto.

Ditambahkan Erianto, modus pelaku sangat mirip dengan pelaku penculikan di Cisaat yaitu mengaku jika anaknya hilang dan sedang melakukan pencarian.

"Pelaku ini mendatangi perkampungan warga kemudian mengaku jika anaknya jadi korban penculikan. Ia bahkan sempat minum kopi di salah satu warung. Saat itu diduga pelaku ini tengah mencari korban yang lain," lanjut Eriyanto.

Pelaku diketahui berinisial AS, warga Cianjur. Saat ini polisi tengah melakukan pencarian besar-besaran termasuk melibatkan seluruh Polsek di wilayah hukum Polda Jawa Barat, karena kasus ini sangat meresahkan warga. 

"Kita sudah sebar foto pelaku ke semua polsek di wilayah hukum Polda Jabar, sudah koordinasi dengan Polres Sukabumi Kota untuk melakukan pengejaran," tandas Eriyanto. (*)

No comments:

Post a Comment