MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Monday, October 30, 2017

Satu Orang Tewas, Dua Patah Tulang, Tol Pasuruan - Probolinggo Ambruk Memakan Korban

Pasuruan, Media Suara Nasional - Pengerjaan proyek jalan tol Pasuruan - Probolinggo tepatnya di STA.4 Desa Cukur Gondang Kec. Grati Kab. Pasuruan, Minggu 29 Oktober 2017 sekira pukul 09.45WIB.
Kejadian bermula pada saat gerder sebelah timur mau di pasang ke bering tiba-tiba goyang dan jatuh sehingga menyenggol ketiga gerder yang sudah terpasang lalu jatuh kebawah menimpa mobil pick up warna hitam dan beberapa kendaraan sepeda motor yang berada di bawahnya sehingga menimbulkan korban jiwa dan materiil.
 
Satu orang meninggal dan dua orang patah tulang. Sedangkan identitas korban yang meninggal yakni Heri, pekerja mekanik alat berat PT. Waskita, jenazahnya sudah di evakuasi ke RSUD DR R. Soedarsonio. Sedangkan dua korban lainnya yang patah tulang yakni Sugiyono, sopir mekanik PT. Waskita dan Nurdin, karyawan PT. Panca Sakti (Sub kontraktor PT. Waskita). Keduanya dirawat ke RSUD Bangil.
 
Polisi berhasil mengamankan Satu unit sepeda motor Honda Supra No. Pol. N - 5861 - TJ, Satu unit sepeda motor Honda Revo No. Pol. S - 4691 - TA, satu unit mobil Pick up warna hitam dan  satu unit Truck Tronton.
 
Kata seorang warga jos menuturkan, "rupanya konstruksi dan bentangan jarak terlalu jauh atau tidak ada penopang, jadi tekanan secara mekanika ada kesalahan dalam  menghitungnya akan tetapi PT. Waskita sudah berpengalam dalam membangun jembatan tol dan jalan tol."

Menurut Kapolres Pasuruan Kota, AKBP Rizal Martomo. "Jadi berdasarkan laporan awal, saat kejadian sedang dilakukan pemasangan balok beton penyambung jalan tol yang disebut Grider, oleh PT. Waskita Karya," katanya.

Saat itu tambahnya sudah terpasang 3 Grider dan akan dilakukan pemasangan Grider yang ke-4. "Entah apa sebabnya, tiba-tiba Grider ke-4 yang sedang dikerek oleh alat berat Crane tersebut tiba-tiba meleset dan menimpa 3 Grider yang telah terpasang diantara tiang penyangga," terang AKBP Rizal Martomo.

Akibatnya, seluruh Grider pun jatuh dan patah dan menimpa sejumlah pekerja PT. Waskita Karya yang berada dibawah. (IL)

No comments:

Post a Comment