MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Sunday, December 18, 2016

Kasdam Siliwangi lepas Tonting Yudha Wastu Pramuka Jaya

Bandung, Swaranasionalpos.com - Kasdam III/Siliwangi Brigjen TNI YP Sembiring secara resmi melepas Peleton Beranting Yudha Wastu Pramuka Jaya dalam rangka Hari Juang Kartika tahun 2016 di Stadion Bima Kota Cirebon, Jum’at pagi (16/12).

Dalam amanatnya Kasdam III/ Siliwangi Brigjen YP Sembiring mengatakan bahwa kegiatan gerak jalan Peleton Beranting Yudha Wastu Pramuka Jaya ini adalah kegiatan yang rutin di adakan dalam rangka memperingati hari Juang Kartika tanggal 15 Desember dan Hari jadi Korps Infanteri tanggal 19 Desember 2016.

Mantan Kasgartap Jakarta ini berharap kegiatan ini tidaklah menjadi kegiatan yang bersifat seremonial belaka, atau hanya mengangkat ego kebanggaan Korps yang bersifat sempit semata. Namun kegiatan dapat digunakan untuk lebih meningkatkan kembali nilai-nilai patriotisme dalam diri kita sebagai Prajurit TNI AD, yaitu Prajurit yang rela berkorban dan memiliki semangat pantang menyerah untuk menjaga kedaulatan dan keutuhan NKRI.

Adapun sasaran yang ingin dicapai dalam penyelenggaraan Peleton Beranting Yudha Wastu Pramuka Jaya ini adalah Penghayatan Prajurit tentang Tradisi Infanteri sebagai Pasukan jalan kaki, terbentuknya Jiwa Korsa yang tinggi sebagai pencerminan rasa kesatuan dan persatuan yang didukung oleh semangat kejuangan dan motivasi keprajuritan yang tinggi, serta memantapkan kemanung-galan TNI dan Rakyat.

Pihaknya menyadari bahwa perjuangan yang akan dilaksanakan oleh peserta Peleton Beranting selama dalam perjalanan, belum berarti apa-apa jika dibandingkan dengan pengorbanan para Pahlawan pada peristiwa Palagan Ambarawa. Karenanya, tidak ada kata lain bagi kita sebagai generasi muda TNI, kecuali senantiasa mengasah kemampuan olah yudha, kekuatan jasmani, dan terus memelihara semangat patriotisme, disiplin, jujur, jiwa korsa, dan etos kerja yang profesional, serta senantiasa memperkokoh kemanunggalan TNI-Rakyat.

Hadir dalam pelepasan Peleton Beranting Yudha Wastu Pramuka Jaya ini yakni unsur Pejabat Kodam III/ Siliwangi, Unsur Forkopimda Cirebon, Para Dandim, Para Kasi Korem 063/ Sgj, Para Komandan Satuan Balak Aju, Jajaran Pimpinan TNI dan Polri di wilayah Cirebon, Ibu Ibu Persit KCK. Selain itu Tokoh Masyarakat, para Veteran, Pepabri, Tokoh Pemuda serta undangan lainnya. Dalam kesempatan ini Kasdam Brigjen TNI YP Sembiring juga memberikan santunan pada para Veteran.

Usai pelepasan selanjutnya Peleton Beranting Yudha Wastu Pramuka Jaya melakukan jalan kaki menuju Kuningan menyusuri Kawasan Taman Pemuda, Jalan Brigjen Dharsono Bypass, Jalan Jenderal Soedirman Kanggraksan dan lanjut ke Ciperna, kawasan Gronggong hingga finish di Lapangan SMP 1 Sedong. (Lucky/Pur - Pendam/Slw)

No comments:

Post a Comment