MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Tuesday, January 31, 2017

Jalan Batu Andesit Ditutup, Akses Di Depan Bekas Gedung Bupati Menjadi Macet

Kemacetan di jalan depan bekas gedung Bupati Tasikmalaya
Kota Tasikmalaya, SNP - Pasca diberlakukannya uji coba penutupan ke Jl. Batu Andesit depan taman Kota Tasikmalaya kini eksesnya malah terjadi kemacetan setiap harinya di jalan depan bekas gedung Bupati Tasikmalaya.
Pasalnya jalan tersebut merupakan salah satu solusi rekayasa lalu lintas, untuk membuka akses menuju ke Jl. KH. Zaenal Mustofa dan ke Yudanegara dari arah Jl. Otto Iskandardinata, Dokar, Pemuda dan Mayor Utarya.
Tadinya sebelum ada penutupan Jl. Batu Andesit itu, kendaraan dari arah Jl. Dokar, Otto Iskandardinata dan Pemuda.Bisa langsung melewati jalan tersebut menuju ke Jl. KH. Zaenal Mustofa dan Yudanegara.
“Tapi kini guna untuk menuju Jl. KH. Zaenal Mustofa itu satu-satunya akses tersebut melalui jalan depan gedung Bupati jalannya itu kecil, juga banyak yang parkir. Padahal tadinya itu adalah halaman gedung untuk upacara”, beber Adang Manaf, Selasa (31/1).
Menurut Adang, bukan hanya kendaraan pribadi saja yang melintasi ke jalan tersebut, melainkan juga ada sejumlah angkot dan delman, bahkan juga ada kendaraan odong-odong yang berputar di dekat taman itu.
“Entah rekayasa lalu lintas itu hanya sementara atau permanen, akan tetapi yang jelas kondisinya amburadul, apalagi di areal itu tempat parkir sejumlah PNS Kab.Tasikmalaya juga para pengunjung yang ke taman kota”, terangnya.
Kata Adang, uniknya akses jalan bekas gedung Bupati itu asetnya milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tasikmalaya, tadinya memakai 2(dua) pintu gerbang kanan-kiri yang sering buka-tutup.
Tapi kini gerbang tersebut sudah dibuka 24 jam karena jalan itu digunakan untuk kepentingan jalan umum, padahal aset gedung Bupati itu tidak diserahkan oleh Pemkab Tasikmalaya ke Pemkot Tasikmalaya.
“Jalan macet di depan gedung bekas Bupati itu terjadi setelah ada penutupan Jl. Batu Andesit, karena sebelumnya jalan tersebut tidak dibuka sebagai jalan umum, melainkan digunakan untuk parkir PNS Pemkab Tasikmalaya saja“ pingkasnya. (Jefry/Ariska/D.Saepudin)

No comments:

Post a Comment