MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Monday, December 5, 2016

Aparat Akan Tindak Tegas PKL Bandel di Terminal Leuwipanjang

Bandung, Swaranasionalpos.com - Danramil 1813/Bojongloa Kidul Kapten Arm S.R. Budiarto beserta anggota dan Dishub kota Bandung melaksanakan tinjauan ke terminal Leuwipanjang dalam melihat penerapan kesepakatan, Apel Bersama dan Louncing Senin tanpa PKL di terminal leuwipanjang, Senin (5/12)

Dalam tinjauannya Danramil yang didampingi Kepala Terminal Edy Kalibari dan Arsim masih ditemui beberapa PKL yang membandel, saat itu juga para PKL yang membandel diberikan arahan agar mentaati kesepakatan yang sudah disepakati antara PKL, Camat, Danramil, Kapolsek dan Kadishub. 

Danramil dan Kepala Terminal memperingatkan kepada para PKL untuk menempati tempat yang sudah ditetapkan serta menjaga kerapihan dan kebersihan terminal. Jika 3 kali diingatkan masih tetap membandel Tim Gabungan peneriban dan penataan PKL akan mengambil langkah tegas. 

"Kesepakatan sudah dibuat, Apel bersama dan Louncing senin tanpa PKL sudah digelar. PKL, seharusnya mengerti," kata Danramil. 

"Kita menata supaya tertib dan rapih, biar terminal ini tidak semerawut dan enak dilihat namun masih saja ada beberapa PKL yang membandel, bagi mereka yang sudah berkali - kali diingatkan masih membandel, Tim gabungan akan menindak tegas. Dalam menangani PKL ini perlu adanya ketegasan dari petugas dan juga tidak ada main mata," ucap Danramil. 

Selain penertiban dan penataan PKL, Tim juga menertibkan para sopir angkot dan Elf yang mangkal di lampu merah dan pinggir jalan. 

Tindakan tegas dari aparat gabungan tentu tidak berarti bila tidak diiringi Kesadaran dari para PKL dan para supir itu sendiri dalam mentaati aturan. (Lucky/Gun Tim Kreatif )

No comments:

Post a Comment