MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Wednesday, October 26, 2016

Dishubkominfo: Uji Coba Trayek Bis Damri Rajabasa-Way Kambas PP



Lampung Timur, SNP - Perum Damri Cabang Lampung telah membuka trayek baru dengan tujuan Rajabasah – Way Kambas, Kamis (20/10). Hal ini sebagai jawaban Damri dalam rangka mendukung pembangunan Pariwisata Lampung yang salah satu destinasinya adalah Way Kambas serta mendukung kebutuhan transportasi umum bagi masyarakat Lampung.

“Trayek dari Rajabasah – Way Kambas ini akan melewati Metro (16 C), Batanghari, Sekampung, Marga Tiga, Labuhan Ratu, Pusat Latihan Gajah Way Kambas Lampung Timur,” ujar Yulianto, General Manager Perum Damri Cabang Lampung.

Yulianto menjelaskan, trayek baru tersebut akan mulai operasi atau diluncurkan pada 21 Oktober 2016. Pada tahap awal Perum Damri baru akan menyediakan 2 bus dengan dua kali pemberangkatan.

“Kita buka dengan 2 Bus dulu, jadwal keberangkatan pagi-sore, namun ke depan kami akan melakukan penambahan dalam waktu dekat dan untuk tarif nya Rp25.000 per orang,” jelasnya
.
Yulianto meminta dukungan dari segenap elemen masyarakat untuk bersama sama menjaga dan mendukung kelancaran transportasi kendaraan. beliau menambahkan harapan kita bersama dengan adanya Trayek baru ini dapat memenuhi kebutuhan masyarakat serta meningkatkan sektor Pariwisata Way Kambas Lampung Timur.

Senada dengan apa yang disampaikan oleh Yulianto, Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Afdal Faisal, M.Si. mengatakan bahwa Pembangunan tidak dapat berjalan cepat manakala tidak didukung transportasi yg baik, menyadari hal tersebut Bupati Lampung Timur memerintahkan Kepala Dinas Hubkominfo mengupayakan adanya trayek Way Kambas – Rajabasah, maka pemerintah Kabupaten Lampung Timur melakukan upaya bersama dengan Pemerintah Provinsi Lampung untuk meminta kepada Damri agar membuka trayek keperintisan Rajabasah – Way Kambas.

“Dengan adanya mobilitas Damri diharapkan kunjungan wisata ke Way Kambas baik wisaman dalam negeri maupun mancanegara dapat meningkat” terang Afdal

Menurut Afdal, dalam waktu dekat bersamaan dengan pembukaan Festival Way Kambas pada tanggal 11 – 13 November 2013, bus Damri full AC ukuran besar akan segera dioperasikan. 

“Upaya ini untuk menjaring wisatawan ke TNWK antara lain dilakukan dengan menyediakan angkutan murah yakni bus Damri yang melayani rute Bandar Lampung- TNWK dengan Jarak tempuh dari ibukota Bandar Lampung ke TNWK mencapai 117 km,” kata Afdal.

Untuk diketahui Taman Nasional Way Kambas (TNWK) adalah cagar alam, budaya dan margasatwa langka yg terkenal ke penjuru dunia dengan spesies Badak bercula dua, Gajah Sumatera, Harimau Sumatera, Itik rimba, Buaya sepit, di bagian pesisir Taman Nasional Way Kambas yang berawa juga sering ditemukan berbagai jenis burung antara lain Bangau Tongtong, Sempidan Biru, Kuau raja, Burung Pependang Timur, dan beberapa burung lainnya. (FAUZI)

No comments:

Post a Comment