MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Thursday, November 3, 2016

Ustaz Arifin Ilham Minta Tangkap Provokator Demo 4 November

Ustaz Arifin Ilham
Jakarta - Ustaz Arifin Ilham menjadi salah satu tokoh yang bakal ikut turun ke jalan saat demo besar-besaran Jumat 4 November besok. Jelang aksi demo, Arifin menggelar doa bersama di Masjid Al Kautsar, Mapolda Metro Jaya.

Doa dan zikir bersama ini bertujuan agar aksi demo oleh ribuan massa ini berlangsung aman dan damai. Dia memastikan, aksi demo tersebut tidak ada kaitannya dengan perbedaan suku, agama, ras, dan antar-golongan (SARA).

"Insya Allah damai. Niat sama kok. Ini bukan aksi anti-etnis, anti-perbedaan agama, tidak hanya itu semata-mata," ujar Arifin di Mapolda Metro Jaya, Kamis (3/11/2016).

Arifin Ilham tak menampik, isu-isu berbau provokasi mulai bermunculan jelang aksi demo 4 November nanti. Namun dia yakin demo yang bakal diikuti oleh sejumlah ulama itu berjalan dengan tertib.

"Yang turun semua ulama ahli sunnah waljamaah. Yang datang semua orang-orang mukmin, yang jaga polisi saleh semua. Insya Allah damai," tutur dia.

Pimpinan Majelis Az-Zikra ini juga meminta polisi menindak tegas pihak-pihak yang mencoba memecah belah persatuan dengan isu-isu provokatif. "Kalau ada provokator, ada penghasut, tangkap dia," kata Arifin.

Tak hanya itu, dalam pertemuan ini Arifin juga mendoakan agar polisi diberikan kekuatan untuk menegakkan hukum terkait kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok saat masih menjadi Gubernur DKI. Sebab, aksi ini berakar pada kasus tersebut.

"Agar diberi kekuatan untuk bertindak tegas, menindak penista Alquran. Kalau itu terjadi, selesai masalahnya. Mudah-mudahan beliau (polisi) diberi kekuatan oleh Allah," pungkas Arifin. (*)

No comments:

Post a Comment