MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Wednesday, December 20, 2017

Pasi Intel Kodim 0618/BS: Bandung harus Aman, Nyaman dan Sejahtera Menjelang Akhir Tahun 2017

Mayor Inf. Oo Suharto, Pasi Intel Kodim 0618/BS saat memberikan paparan
Kota Bandung, Media Suara Nasional - Pasi Intel Kodim 0618/BS Mayor Inf. Oo Suharto memberikan paparan Pam pengamanan natal dan tahun baru 2017-2018 dengan tema 'Bandung Aman, Nyaman dan Sejahtera menjelang akhir tahun 2017'. Selasa (19/12/17).

Yang di ikuti oleh Muspida dan Muspika Kota Bandung bertempat di Ball Room Hotel Pavilioen, Jl. Riau Kota Bandung.

UUD TNI no 34 Tahun 2004 tentang TNI PERKASAD no PERKASAD/89/XI/2009 tanggal 30 November 2009 tentang PEDOMAN PERBANTUAN TNI AD KEPADA POLRI DALAM RANGKA TUGAS KAMTIBMAS, maksudnya sebagai gambaran tentang keterlibatan Kodim 0618/BS pada giat Pam natal dan akhir tahun baru 2017.

"Tujuannya agar pelaksanan perayaan natal dan pergantian tahun baru 2017 ke tahun 2018 di wilayah Kota Bandung berjalan dengan tertib, aman dan lancar. Kesimpulanya adalah sasaran teroris adalah Pos Pam pengamanan penggunaan kembang api harus ada izin sebelum menggunakan dan petugas keamanan harus mendapat simpati dari masyarakat," papar Mayor Inf. Oo Suharto.

"Kerjasama antara TNI dan POLRI lapor cepat secara herarki bila ada hal-hal yang menonjol di lapangan, jangan terlalu paranoid dan takut yang berlebihan di masyarakat tentang hal-hal buruk yang akan terjadi pada saat menjelang natal dan pergantian tahun.Tetapi kita harus selalu waspada, tingkatkan pengawasan kebersamaan sesama aparatur negara demi terciptanya situasi yang kondusif di masyarakat," lanjutnya.

"Berdasarkan hasil rapat Kominda di simpulkan bahwa beberapa permasalahan yang di bahas dalam rapat Kominda Kota Bandung telah mendapat penanganan. Namun demikian karena cukup dinamisnya permasalahan di Kota Bandung dan perkembangannya permasalahan-permasalahan tersebut, penanganannya pun hingga saat ini harus terus berkelanjutan," ujarnya.

Unsur Kominda Kota Bandung melakukan upaya deteksi dini dan cegah konflik horizontal bernuansa SARA dan meningkatkan kewaspadaan terkait potensi terorisme dan radikalisme.

Turut hadir dalam acara tersebut:
  • Wakil Walikota Bandung
  • Ketua PN Kota Bandung
  • Komisi B DPRD Kota Bandung
  • Ketua FKUB Kota Bandung
  • Pasi Intel Kodim 0618/BS
  • Wakasat Intel Polrestabes Kota Bandung
  • Pasi Ops. Lanud Husein
  • Para Danramil di Kodim0618/BS
  • Para Kapolsek di Polres Bandung
  • Perwakilan Kejari
Kegiatan dilaksanakan dari pukul 9.00 - 11.40 WIB aman dan lancar. (Gun2)

No comments:

Post a Comment