MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Friday, October 27, 2017

Wabup Tanggamus: Tahun 2018 Mendatang, Infrastruktur Pendidikan Harus Diutamakan Untuk Dibenahi

Rakor Dinas Pendidikan Kab. Tanggamus
Kab. Tanggamus, Media Suara Nasional - Wakil Bupati Tanggamus, Hi. Samsul Hadi, M.Pd.i menegaskan infrastruktur pendidikan seperti gedung sekolah, meubeler serta pagar sekolah di tahun 2018 minimal 80 persen harus dalam keadaan baik.

Hal tersebut disampaikan, Wabup saat membuka kegiatan rapat koordinasi (Rakor) Dinas Pendidikan di Hotel Aula Hotel 21 Kecamatan Gisting, Kamis (26/10). Menurut Wabup pendidikan merupakan prioritas yang harus diutamakan, untuk itu menurutnya program di tahun 2018 mendatang infrastruktur pendidikan harus diutamakan untuk dibenahi. 

"Kecamatan yang memang belum memiliki tingkat SLTA harus diperjuangkan, agar kedepannya di kecamatan tersebut mempunyai SLTA, ini merupakan tanggang jawab kita baik antara UPT, Dinas Pendidikan dan yang lainnya,"  kata Wabup.

Ia menambahkan, kualitas guru juga harus ditingkatakan, yang dimulai dari membangun mindset, hal itu agar mengembalikan ruh pendidikan yang berkarakter, indeks prestasi pendidikan pada tahun yang akan datang juga merupakan pekerjaan rumah yang paling berat, dan itu bisa dicapai apabila mindset guru dalam memberikan pendidikan dapat lebih ditingkatkan lagi. 

"Lembaga mitra pendidikan harus diperkuat, antara Himpaudi dengan PGRI serta yang lainnya, dengan begitu indeks pendidikan kita akan dapat lebih baik lagi kedepannya," ujarnya. 

Sementara itu, Kepala Disdik Tanggamus, Johansyah menyampaikan diharapkan melalui rakor ini ada tindakan nyata yang dapat merubah dunia pendidikan ke arah yang lebih baik, terlebih lanjutnya jajaran di Dinas Pendidikan mulai dari Kepala Dinas hingga tingkat bawah merupakan pelayan pendidikan di Tanggamus.

"Saya mengajak kepada dewan guru, pengawas sekolah, untuk menumbuhkan rasa peduli, akan sarana dan prasarana di sekolah sehingga fasilitas tersebut dapat bertahan dalam jangka yang lama, dan alhamdulillah di penghujung tahun ini masih beberapa kegiatan dan renovasi infrastruktur pendidikan," terangnya. 

Sementara itu, Ketua Pelaksana Kegiatan Renaldi menambahkan, dasar kegiatan tersebut berdasarkan DPA Dinas Pendidikan tahun 2017, peserta rakor berjumlah 81 orang yang merupakan utusan dari Dinas Pendidikan, KUPTD Pendidikan Kecamatan, Korwas, Pengawas SD, SMP, Pemilik PAUD, HIMPAUDI, IGTKI, K3S SD, MKKS SMP, Dewan Pendidikan, dan PGRI.

"Tujuan rakor ialah untuk mengevaluasi pelaksanaan kegiatan tahun 2017, dan menyusun program kegiatan tahun 2018, menciptakan sinergitas antara Dinas Pendidikan dengan semua stackholder pendidikan di Tanggamus," ungkapnya.

Prioritaskan Pendidikan: Wakil Bupati Tanggamus, Hi. Samsul Hadi, M. Pd i, saat memberikan sambutan dalam kegiatan rakor Dinas Pendidikan di Aula Hotel 21, Gisting, Kamis (26/10). Ia mengharapkan dunia pendidikan semakin baik. "Hal ini guna menunjang aktiftas kegiatan belajar mengajar (KBM) dan meningkatkan indeks prestasi pendidikan," pesanya. (Azhimi)

No comments:

Post a Comment