MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Wednesday, November 22, 2017

Launching Penanaman 10.000 Pohon Oleh Camat Cimaung

Camat Cimaung, Drs. H. Hidayat Ramdhan (baju hijau,lengan hitam)

Kab. Bandung, Media Suara Nasional - Bertempat di bantaran Sungai Cisangkuy yang masuk ke wilayah Desa Cipinang Kecamatan Cimaung, Minggu (19/11) Camat Cimaung, Drs. H. Hidayat Ramdhan, Kepala Desa Cipinang, tokoh penyelamat lingkungan, Forkom Ecovillage Kecamatan Cimaung  beserta masyarakat pecinta lingkungan mengadakan kegiatan Launching Penanaman 10.000 Pohon.

Bibit pohon yang ditanam adalah bantuan dari Balai Pembibitan Tanaman Hutan (BPTH) Cicalengka di bawah naungan Dinas Pertanian Kabupaten Bandung. Bibit pohon terdiri dari enam jenis yaitu Gamelina, Manglid, Mahoni, Suren, Albasiah dan jenis Marapi. 
 
Melihat antusiasnya partisipasi masyarakat dalam penanaman pohon ini yang di mulai dari pagi sampai hampir tengah hari tersebut, menunjukkan bahwa masyarakat memang telah merindukan kembali keasrian lingkungan.

Camat Cimaung menjelaskan bahwa program ini adalah kegiatan ini di laksanakan atas gagasan  bersama antara pemerintah dan masyarakat. “kami berkesempatan untuk mendapatkan bantuan dari Dinas Pertanian yang peruntukan bagi masyarakat dan juga penamanan untuk pembenahan lingkungan, diantaranya pembenahan tebing-tebing dari longsor terutama di bantaran sungai dan hutan konservasi” imbuhnya menambahkan.

Masih menurut beliau, Pemerintah Kecamatan Cimaung beserta masyarakat beserta pemilik lahan di bantarn sungai berencana menanam 10.000 bibit berupa tanaman keras dan kayu-kayuan yang sudah di distribuskan ke setiap titiknya. Rencana paling utama adalah penanaman di bantaran sungai terlebih dahulu supaya bisa mengurangi terjadi longsoran dan erosi. 

Disinggung tentang besaran alokasi biaya pemeliharan, beliau menjelaskan biaya pemeliharan dari swadaya masyarakat karena pemerintah hanya menyediakan bibit saja.

Menurut salah satu tokoh pecinta lingkungan Kecamatan Cimaung, yang akrab di sapa Eyang, kegiatan ini bertema Penyelamatan Bantaran Sungai Cisangkuy, Cigeuruh, Cikalong dan Cilaki. Terutama yang masuk kategori lahan kritis baik itu tanah milik pemerintah maupun tanah mulik masyarakat.

Kedepannya program ini akan di laksanakan di seluruh Desa di wilayah Cimaung, “Penyelamatan bantaran sungai sangat penting, sebab  selain volume sampah, volume lumpur berandil cukup besar dalam terjadinya banjir. Kedepannya akan diaksanakn lebih intens kegiatan semacam ini demi penyelamatan lingkungan” ujar Eyang menghakhiri. (ASMI)  

No comments:

Post a Comment