MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Monday, November 20, 2017

Menyambut Hari Ulang Tahun PGRI ke-72, Prihatin Motor Berbagi Motor

Jaro Ade, Ketua DPRD Kab. Bogor (tengah baju putih), Hengky, pemilik Prihatin Motor (kanan, baju biru)
Kab. Bogor, Media Suara NasionalDalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun PGRI Ke-72, Minggu (19/11/17), Dealer Resmi Yamaha, Prihatin Motor memberikan satu buah unit Motor Yamaha Mio S pada saat pembagian doorprize saat kegiatan jalan santai di sekitaran Jalan Metland Transyogi Cileungsi yang dibuka oleh ketua DPRD Kabupaten Bogor, H. Ade Ruhandi, SE atau bisa disapa Jaro Ade. Selain satu buah unit motor, ada pula alat elektronik dan perlengkapan rumah tangga lainnya yang diperoleh dari beberapa donator juga simpatisan. 


Saat wawancara di lokasi kegiatan, Hengky selaku pemilik Prihatin Motor sangat mengapresiasi kegiatan tersebut. “Mengingat guru adalah pijar bagi kemajuan bangsa dan dengan begitu anak bangsa akan tumbuh cerdas jika guru mendapatkan fasilitas yang terbaik dalam kegiatannya dan ikhlas mendidik muridnya,” ujar Hengky.


Kegiatan jalan santai tersebut diikuti oleh seluruh guru anggota PGRI yang ada di Cileungsi dan sekitarnya, lebih dari 1500 orang bersemangat dan ceria mengikuti jalannya kegiatan. Hadir pula Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor, TB. Luthfi Syam dan jajarannya.


Dengan menjadi sponsor utama pada kegiatan tersebut, Hengky merasa terpanggil untuk membantu para guru dalam memberikan ilmu pada muridnya. Maka Prihatin Motor memberikan kemudahan kepada semua guru untuk dapat memiliki sepeda motor baru Yamaha tanpa uang muka (Tanpa DP) sebagai bakti pada Negeri sekaligus kepedulian secara pribadi.


“Jadi, kalau ada guru PGRI yang gak punya motor bisa langsung datang ke Prihatin Motor dan bawa pulang motor untuk mengajar tanpa DP,” ungkap Hengky.


Hengky juga menjelaskan bahwa motor doorprize Yamaha Mio S itu memiliki kapasitas membawa dua galon air di depan.


“Saya berikan sebagai hadiah utama dalam kegiatan jalan santai ini agar terasa khidmatnya Ulang Tahun PGRI ke-72 ini, karena saya juga perlu guru untuk anak-anak saya,” pungkasnya.


Pada akhir acara diisi dengan panggung hiburan di parkiran belakang Mall Metropolitan Cileungsi dan pentas seni budaya dari perwakilan beberapa sekolah dan komunitas. (Jef)

No comments:

Post a Comment