MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Sunday, September 25, 2016

Dana ADD Desa Cikaso Digunakan Untuk Pembangunan Infrastruktur Jalan.

Iskandar, Kepala Desa Cikaso
Ciamis, SNP Jabar - Fasilitas jalan yang baik, merupakan sarana untuk menunjang berbagai sektor bidang perekonomian, karena dengan adanya jalan maka lalu-lintas perekonomian akan lebih meningkat.

Desa Cikaso yang terletak di kecamatan yang baru terbentuk, yaitu kecamatan Banjar Anyar hasil dari pemekaran  kecamatan Banjarsari kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Menurut.hasil penelusuran SNP, jalan lingkungan yang ada di desa tersebut hampir 60% sudah bagus dan rata-rata dudah diaspal.

Kepala desa Cikaso. Iskandar. ketika ditemui di ruang kerjanya beberapa waktu lalu mengatakan bahwa anggaran Dana Desa yang diterimanya sebagian besar digunakan untuk pembangunan dan perbaikan jalan yang ada di desanya.

"Hampir seluruh jalan lingkungan yang ada di desa Cikaso semuanya diprioritaskan untuk dibangun dan diperbaiki, karena tujuan kami agar masyarakat desa Cikaso bisa merasakan langsung pembangunan yang  dari. Anggaran Dana Desa tersrbut," katanya.

Karena, menurutnya, untuk saat ini masyarakat di desa Cikaso sangat memerlukan sarana jalan yang bagus untuk kelancaran roda perekonomian masyarakat desa Cikaso ini.

"Makanya dana desa yang sudah 2 tahun kami terima sebagian besar untuk pembangunan sarana infrastruktur jalan. Karena baik buruknya suatu desa yang utama dilihat dari sarana infrastruktur jalan. Menurut pandangan kami, jalan untuk saat ini sangat diperlukan karena masyarakat pengguna jalan di desa kami baik itu anak sekolah, pegawai dan juga pedagang yang memakai kendaraan akan merasa nyaman dan lancar untuk sampai ke tujuannya," paparnya.

"Kami sangat berterima kasih sekali ke pemerintah pusat dengan adanya program anggaran dana desa tersrbut, karena anggaran yang biasa kami terima dari pemerintah kabupaten dari Anggaran APBD kabupaten Ciamis tidak bisa untuk membangun berbagai sarana infrastruktur yang ada di desa Cikaso ini," jelasnya.

Jadi dengan adanya bantuan dari pemerintah pusat ini, kata Iskandar, sangat membantu sekali demi kemajuan desa dan masyarakat desa Cikaso pun sangat antusias karena telah bisa merasakan hasil dari pembangunan yang dari anggaran pusat.

"Karena itu masyarakat desa Cikaso terus bergotong-royong dalam segala kegiatan membangun desa Cikaso ini," pungkasnya. (Tahyan)

No comments:

Post a Comment