MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Sunday, September 25, 2016

Desa Karangpari Butuh Perhatian dan Bantuan Pemerintah

Ciamis, SNP Jabar - Desa Karangpari kecamatan Rancah kabupaten Ciamis, Jawa Barat merupakan desa yang jauh dari pusat kota, baik kota kecamatan apalagi dari kota kabupaten Ciamis.

Menurut hasil penelusuran Swara Nasional Pos beberapa waktu lalu desa Karangpari bisa dikatakan desa tertinggal yang sangat perlu perhatian dan bantuan dari pemerintah daerah maupun pemerintah pusat.

Kepala desa Karangpari, Ojo Solehnur saat ditemui di ruang kerjanya mengatakan bahwa dia sudah dua kali menjabat sebagai kepala desa Karangpari tersebut, yang mayoritas penduduknya adalah petani dan juga buruh tani.

"Desa kami ini jauh dari pusat keramaian, terletak di tengah. Dari jalan raya Rancah pun jauh, apalagi ke pusat kota Ciamis. Dan yang lebih parah lagi, infrastruktur jalan di lingkungan desa Karangpari memprihatinkan. Jalan desa masih berupa tanah merah yang sebagian sudah dikerasin pakai batu hasil swadaya gotong-royong masyarakat desa karang pari," katanya.

"Semenjak ada bantuan dari pemerintah pusat dari anggaran APBN yaitu Dana Desa yang sudah 2 tahun ini kami terima alhamdulilah banyak membantu untuk perbaikan dan juga pembangunan infrastruktur jalan yang ada di desa karang pari ini dan sebagian untuk perbaikan saluran irigasi.jalan desa yang menuju desa lain yang dulunya berupa tanah merah sekarang sudah dicor," tambahnya

Masyarakat desa Karangpari kecamatan Rancah, katanya, sangat antusias bergotong royong membangun berbagai sarana jalan dari anggaran dana desa tersebut.

"Kami sangat berterimakasih sekali terhadap pemerintah pusat yang telah mengadakan program Dana Desa yang sangat membantu sekali untuk kemajuan desa kami ini. Dan kami pun berharap agar pemerintah pusat akan terus membantu desa Karangpari ini," tambahnya lagi.

Lebih lanjut Ojo berharap pemerintah kabupaten Ciamis pun akan terus membantu dengan memberikan anggaran untuk berbagai program agar desa Karangpari ini tidak termasuk desa tertinggal dan bisa setara dengan desa lain yang ada di kabupaten Ciamis

Saat ditanya tentang anggaran dana desa dari pemerintah, Ojo mengatakan bahwa dana desa yang diterima desa Karangpari digunakan sesuai dengan apa yang dibutuhkan masyarakat dan hasil musyawarah bersama.

"Saya selaku kepala desa sebagai penanggung jawab anggaran, dan pelaksanaan kegiatannya seluruhnya diserahkan ke panitia pembangunan yang ada di desa Karangpari ini,.agar seluruh komponen yang ada ikut bertanggung jawab dan masyarakat bisa merasakan hasil dari pembangunan yang selama ini selalu kami dan masyarakat harapkan," pungkasnya. (Tahyan)

No comments:

Post a Comment