MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Sunday, September 24, 2017

Walikota Cilegon Menyerahkan Diri ke KPK

Walikota Cilegon, Tubagus Iman Ariyadi
Jakarta Media Suara Nasional  Tubagus Iman Ariyadi, Walikota Cilegon sekaligus ketua DPD Golkar Cilegon, Jumat (22/9) malam sekitar jam 11.30 WIB menyerahkan diri ke KPK setelah  sebelumnya 10 pejabat di lingkungan Pemkot Cilegon di ciduk KPK karena tersandung kasus Suap Korupsi sebesar Rp 1.5 Milya.

Di indikasikan ada transaksi terkait proses perizinan kawasan industri di salah satu Kota di Provinsi Banten. Menurut Juru Bicara KPK, Febry Diansyah kepada wartawan, "ada 10 orang di tangkap termasuk Wali Kota Cilegon Tb. Iman Ariyadi, KPK juga mengamankan barang bukti berupa uang Ratusan juta Rupiah," ujar Febri.
 
Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan menjelaskan dalam konfrensi Pers- nya, kronologis dugaan suap kepada Walikota Cilegon dan pihak lain terkait perizinan pada Badan Izin Terpadu dan Penanaman Modal Kota Cilegon pada tahun 2017. Pada jumat (22/9) jam 15.30 WIB.Tim KPK menngamankan sejumlah pihak di beberapa lokasi. Berturut-turut di amankan CEO Cilegon United Football Club.Yudhi Ariyanto di Kantor Bank BJB Cilegon setelah melakukan penarikan uang sebesar Rp 800 juta.

"Saat itu tim KPK mengamankan Yudhi dan 3 orang staf di Kantor BJB Cilegon lalu behasil juga mengamankan sejumlah  uang di kantor United Football Club sebesar Rp 352 juta.itu diduga sisa uang pemberian pertama yang di transper PT KIEC (Krakatau Industrial Estate Cilegon) pada hari rabu (19/9) yang lalu.’’ papar Basaria.

Lanjut Basaria Panjaitan, "pada waktu itu ada dua kali melakukan transper yang pertama Rp 700 juta dan kedua Rp 800 juta sesuai dengan kesepakatan awal senilai Rp 1.5 juta untuk pengurusan AMDAL (Analisa Mengenai Dampak Lingkungan) Mall Transmart.

Secara paralel, tim KPK terus bergerak ke jalan Cilegon Barat dan mengamankan proyek manajer  PT. Brantas, Abipraya Bayu Dwinanto Utomo bersama satu stap dan satu sopir lalu semuanya di bawa ke kantor KPK.

Tim KPK juga mengamankan legal Manager PT. KIEC,Eka Wandara Dahlan di daerah Kebon Dalem Cilegon dan Kepala Badan Perizinan Terpadu dan Penanaman Modal Kota Cilegon.

Terahir tim KPK Pada Sabtu (23/9) sekitar pukul 14.00. Hendry selaku perantara penerima datang ke KPK dan langsung mengadakan pemeriksaan lebih lanjut.Pungkasnya saat Konprensi PERS. ( M. Syab .S)
   
Wali Kota Cilegon TB.IMAN ARIYADI tertangkap KPK dalam OTT jum'at 22/9/2017, beliau diduga terkait perizinan kawasan industri di salah satu kota di provinsi Banten.
 
Diindikasikan ada transaksi terkait proses perizinan kawasan indistri di salah satu Kota diProvinsi Banten,menurut Juru Bicara KPK Febry Diansyah kepada wartawan "ada 10 orang ditangkap termasuk Wali Kota Cilegon Tb.Iman Ariyadi ,KPK juga mengamankan barang bukti berupa uang Ratusan juta Rupiah" .ujarnya.  (M.SyabS/Jef/Arbim)

No comments:

Post a Comment