MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Thursday, October 12, 2017

Masyarakat Mangunjaya Sambut Baik Pembangunan Jalan Raya Poros Antar Kabupaten

Pembangunan jalan poros antar Kabupaten Ciamis - Pangandaran
Kab. Pangandaran, Media Suara Nasional - Pemerintah Kabupaten Pangandaran terus berbenah, berbagai fasilitas serta sarana dan prasarana terus di bangun. Berbagai infrastruktur terutama pembangunan infrastruktur jalan di perbatasan antara Kabupaten Ciamis dan Kabupaten Pangandaran terus di bangun.

Belum lama ini Pemerintah Pangandaran membangun jalan di wilayah utara yaitu pembangunan Jalan Poros penghubung antara Kecamatan Banjarsari Kabupaten Ciamis dan Kecamatan Mangunjaya Kabupaten Pangandaran senilai Rp 3.567.147.000,- dari dana APBD Kabupaten Pangandaran yaitu Jalan Sindanghayu - Mangunjaya.

Pemerintah Kabupaten Pangandaran mempercayakan pembangunan jalan tersebut ke perusahaan kontraktor putra daerah pangandaran itu sendiri yang kebetulan pemenang tender proyek jalan tersebut yaitu PT. Trijaya Nusantara Abadi. 

Papan informasi anggaran pembangunan jalan
Pelaksana PT. Trijaya Nusantara Abadi, Cucu, mengatakan ke Media Suara Nasional bahwa pembangunan jalan yang kami kerjakan adalan jalan Cor, Cor nya pun kami langsung menggunakan Cor pabrikan yang sudah diakui pemerintah kualitasnya.

"Kami akan mengerjakan pembangunan sesuai dengan RAB dan spec dan juga akan kami selesaikan sesuai batas waktu kontrak yang kami terima yaitu 02 Agustus - 29 November 2017 (120 hari). Karena kami tidak mau hasil pekerjaan yang perusahaan kami kerjakan mengecewakan Pemerintah Kabupaten Pangandaran juga masyarakat nya," ucap Cucu.

Lanjut Cucu, "di mulainya pembangunan Jalan Raya Sindanghayu - Mangunjaya, masyarakat Mangunjaya cukup antusias terlihat dengan banyaknya masyarakat yang hadir melihat langsung pembangunan jalan tersebut."

Karena memang jalan tersebut merupakan jalan raya yang menghubungkan Kecamatan Mangunjaya, Pangandaran dengan Banjarsari Kabupaten Ciamis, sehingga jalan tersebut merupakan jalan raya yang cukup ramai setiap harinya dilewati kendaraan roda empat dan juga roda dua yang akan menuju ke arah Kabupaten Ciamis juga sebaliknya.

Pimpinan perusahaan kontraktor PT. Trijaya Nusantara Abadi juga mengintruksikan agar kualitas pekerjaan harus diutamakan.

"Karena pembangunan jalan ini yang sudah dinantikan oleh seluruh warga masyarakat Kecamatan Mangunjaya yang setiap harinya melewati jalan tersebut baik yang mau menuju Kota Banjar, Kabupaten Ciamis bahkan ke Ibukota," tandasnya.

Rep: Tahyan     |     Red: Jhefry

No comments:

Post a Comment