MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Monday, April 16, 2018

Melalui Catur Brata Penyepian,Kita Tingkatkan Solidaritas Dalam Menjaga Keutuhan NKRI

Melalui Catur Brata Penyepian,Kita Tingkatkan Solidaritas Dalam Menjaga Keutuhan NKRI

MediaSuaraNasional, Kabupaten Bekasi-Parisadha Hindu Dharma Provinsi Jawa Barat melaksanakan kegiatan Dharma Santi Hari Raya Nyepi Saka 1940 di Gedung Giri Hadi Suseno,Sekolah Tinggi Transportasi Darat(STTD), jalan Raya Setu no.89 Desa Cibuntu,Kecamatan Cibitung,Bekasi,minggu(15/4).

"Kegiatan Dharma Santi tingkat Provinsi Jabar ini mengusung tema"Melalui Catur Brata Penyepian,kita tingkatkan solidaritas sebagai perekat kebersamaan dalam menjaga keutuhan NKRI".Kata Ketua Panitia Dharma Santi Provinsi Jabar,yang juga Ketua Parisadha Hindu Dharma Kabupaten Bekasi, Drs. I Made Pande Cakra, M.si  di lokasi acara.

Dharma Santi kali ini dihadiri oleh semua perwakilan umat Hindu Kota dan Kabupaten se-Jawa Barat.Kebersamaan diwujudkan dengan hadirnya warga Sunda Wiwitan yang tergabung dalam Yayasan Nusantara Santi dan Yayasan Bumi Damai.Juga hadir umat Hindu asal Jawa yang tergabung dalam Majapahit Nusantara,selain yang berasal dari Bali.

Ia menambahkan, kegiatan Dharma Santi diisi dengan pembacaan sloka dan pentas seni yang menampilkan perpaduan 3 budaya yaitu tari-tarian dari Jawa,Sunda dan Bali,serta dharma wacana."Dharma Wacana disampaikan Pengurus Harian Parisadha Hindu Darma Indonesia Pusat, Bapak  KS, Arsana".ujar I Made Pande Cakra.

"Melalui Dharma Santi,kita mengharapkan,umat sedharma dapat berkumpul dan saling mengucap maaf,membangun hubungan simakrama yang lebih baik di masa datang.Momentum ini juga saat yang tepat untuk menjaga keharmonisan dan kedamaian antar umat beragama demi mewujudkan masyarakat yang adil dan sejahtera di seluruh Nusantara,dan di Jawa Barat pada khususnya.tutup Bapak KS. Arsana dihadapan wartawan.(AmBaR)

No comments:

Post a Comment