MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Tuesday, April 24, 2018

Program Rambat Beton Dana Desa Di Desa Sarangmekar Sesuai Permendes No 19/2017



Kab Bandung,Media Suara Nasional-Kepala Desa Sarangmekar kecamatan Ciparay kabupaten Bandung Asep Taofik,Senin(23/4) mengatakan saat di wawancara MSN terkait program Dana Desa(DD) yang sekarang sedang diterapkan di wilayah rw 09/04 sepanjang 226 meter berupa pengerjaan rambat beton jalan,sesuai dengan regulasi Permendes No. 19/2017 dimana didalamnya ada 5 point prioritas dalam menggunakan Dana Desa diantaranya untuk membiayai pelaksanaan program dan kegiatan dibidang pembangunan Desa dan memberdayakan masyarakat desa, untuk program kegiatan lintas bidang, untuk produk unggulan desa atau kawasaan perdesaan,untuk badan usaha milik desa ( Bumdes) atau bumdes bersama,untuk embung desa dan sarana olahraga sesuai dengan kewenangan desa, Ucap,"Asep Taofik.

Disebutkan Asep Taofik," Penetapan prioritas Dana Desa yang kami laksanakan sesuai dengan usulan  musrenbang desa Sarangmekar ,sebagai acuan bagi pemerintah pusat dalam pemantauan dan evaluasi pelaksanaan dan penggunaan Dana Desa dan sesuai juga dengan arahan,Drs H. Tata Irawan Subandi selaku  kepala dinas pemberdayaan kabupaten Bandung,dimana disebutkan pada tahin 2018 semua dana desaa difokuskan kepada padat karya dengan 30 persen dari kegiatan fisik yang bener-bener bermanpaat bagi masyarakat desa,dengan ketentuan masyarakat desa dilibatkan secara transparan yang diusulkan melalui musrenbang."jelasnya.

Lebih lanjut Asep Taofik menjelaskan,"Untuk Dana Desa tahap pertama sesuai dengan rincian daftar pekerjaan di tahun 2018 yaitu pelaksanaan pembangunan rambat beton jalan di rw 09/04 sepanjang 226 meter,ketinggian 0,08 ,lebar rata-rata 1 meter dengan anggaran 28 juta. Kemudian untuk tahap kedua kami menganggarkan untuk pembangunan kirmir dan rambat beton jalan Balebat rw 02 dikampung Papakserang,lalu kami juga akan membangun lapang di dua dusun rw 06 dan rw 18,untuk fisiknya," ucap Asep taofik menegaskan.

Harapan kedepannya sudah barang tentu apa yang menjadi hak publik,hak masyarakat terhadap pemerintah tentunya segera di realisasikan dan kita bekerja sama dengan masyarakat berharap apa yang menjadi acuan kita itu terealisasi tahun mendatang bila perlu tahun -tahun sekarang,agar masyarakat bisa menikmati pembangunan Inspratuktur," pungkas Asep Taofik.

Masih ditempat yang sama , dikatakan tokoh masyarakat Desa Sarangmekar,"sebagaimana yang telah diajukan masyarakat di sini dan sekarang sudah terealisasi pembangunan jalan gang desa, terlebih dahulu kami mengucapkan banyak-banyak terimakasih kepada kepala desa yang telah membantu mendorong terlaksananya pembangunan rambat beton jalan,tentunya atas segala dedikasinya kami akan tetap setia mendukung Asep Taofik melanjutkan kerjanya selaku kepala desa Sarangmekar untuk periode yang akan datang. ( Arbim)

No comments:

Post a Comment