MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Monday, August 20, 2018

Deklarasi 1000 Kempis SMAN 1 Ciparay Bersama KKN UPI Bandung


Kab Bandung,Media Suara Nasional-Bertempat di halaman Upacara SMAN 1 Ciparay, Senin(20/8) pukul 8.30 WIB, Seluruh siswa SMAN 1 Ciparay mendeklarasikan 1000 kempis bersama KKN UPI Bandung.

Kegiatan ini merupakan bentuk wujud kepedulian para siswa SMAN Ciparay bersama KKN UPI Bandung dalam mendukung dan mensukseskan program Citarum Harum dalam aksi nyata mengendalikan sampah plastik.

Yazied Ahmad koordinator aksi dari KKN UPI saat di minta tanggapannya,terkait kegiatan ini,menjelaskan," Deklarasi 1000 kempis ini berdasarkan riset hasil penemuan di lapangan, dimana kami sebelumnya melihat waterpam di sungai Cirasea banyak sekali limbah sampah berserakan, maka kami bersama rekan-rekan UPI menggagas 1000 kempis, dengan maksud dan tujuan agar para generasi muda khususnya para pelajar SMAN 1 Ciparay, terpanggil jiwanya dan peduli akan kebersihan lingkungan," ucapnya.

Mengingat 3 hari  lagi KKN ini,akan berakhir  maka kami harus bisa meninggalkan jejak yang bermanpaat, karena kami pikir selama 30 hari kami memungut sampah plastik di DAS Sungai, namun sampai saat ini sampah plastik masih ada," ujarnya.

Maka kami menggagas program 1000 kempis, agar para pelajar tidak membuang sampah plastik sejenis botol aqua dan jenis lainnya sembarangan, di mana para pelajar membawa kempis yang berisi air minum untuk mengurangi limbah sampah plastik, karena tidak mungkin kempis ini di buang setelah isi airnya habis di minum,Tentunya hal ini guna mendukung program Citarum Harum," jelasnya.

Masih di tempat yang sama Imas Mayati Wakasek bidang kesiswaan SMAN 1 Ciparay saat di minta tanggapan terkait program 1000 kempis,mengatakan,"Dalam rangka menjaga kelestarian lingkungan guna memerangi sampah plastik,maka di buatlah program 1000 kempis berkolaborasi dengan Mahasiswa UPI yang sedang KKN," ungkapnya.

Kedepannya kami akan membuat program MMC( masakan Mami Club) di mana para pelajar nantinya membawa makanan dalam wadah misting yang di bawa dari rumah, tentunya ini merupakan usaha dan inovasi SMA 1 Ciparay,guna menjaga kebersihan  lingkungan di sekolah dan nantinya bisa di bawa dan diteraokan di luar lingkungan sekolah, untuk mendukung dan mensukseskan program Citarum Harum," tetangnya.

Semoga dengan gerakan 1000 kempis ini para pelajar,bisa merubah Medset prilaku tidak baik yakni membuang sampah sembarangan," Harapnya.

Hal senada dikatakan Budi Imam, Ketua OSIS SMA Negeri 1 Ciparay, " Alhamdulilah saya  selaku pelajar mendapat ilmu tambahan lagi terkait penanggulangan limbah sampah plastik,tentunya kami bersama teman-teman sangat merespon positip atas Deklarasi 1000 kempis,guna mensukseskan program Citarum Harum.

Untuk itu saya bersama teman-teman pelajar di sini,akan terus berupaya membantu program pemerintah dalam menjaga lingkungan yang bersih,baik di sekolah maupun di luar sekolah,"tegas Budi. ( Bang Arbim)

No comments:

Post a Comment