MEDIA SUARA NASIONAL

RELEVAN - OBJEKTIF - LUGAS

lightblog

Wednesday, August 8, 2018

JOIN INDRAMAYU BERSINERGI DUKUNG PN INDRAMAYU UNTUK KEPENTINGAN MASYARAKAT



Indramayu,Media Suara Nasional-Pengadilan Negeri Indramayu dan media merupakan mitra yang saling bersinergi untuk memajukan demi kepentingan masyarakat Kabupaten Indramayu.

Demikian diungkapkan Ketua Pengadilan Negri Indramayu Saptono Setiawan, SH,M,Hem Ia mengatakan, sangat mengapresiasi program Jurnalis Online Indonesia (JOIN) DPD indramayu yang selalu meningkatkan silaturahmi baik dengan pihak Pengadilan Negeri Indramayu Polres maupun pemerintah Kabupaten Indramayu.

“Pertemuan ini dijadikan ajang silahturahmi dan berdiskusi untuk kepentingan masyarakat Kabupaten indramayu. Karena dengan terbentuknya JOIN Indramayu Pemerintah secara tidak langsung bisa terbantu untuk memberikan informasi yang jelas tentang kemajuan dan Perkembangan kota yang kita banggakan ini,” ungkapnya.

Join harus mampu menjaga solidaritas organisasi dan meningkatkan pembinaan.Karena menurutnya, Join sebagai organisasi pewarta online yang tergabung dalam satu media Online tentunya  memiliki peran strategis dalam memberikan informasi yang benar kepada masyarakat guna menangkal isu negatif dan berita bohong (Hoax).

Sementara Ketua Dewan Pembina Jurnalis Online Indonesia JOIN DPD Indramayu Marif Yoga Yanda Perdana,SE  didampingi Ketua, Wakil Ketua dan Sekertaris JOIN Indramayu saat Pertemuan dengan Ketua Pengadilan Negri Indramayu Saptono Setiawan, SH,M,Hem di ruang kerjanya mengatakan, pertemuan ini guna memperat tali silahturahmi antara JOIN dan Pengadilan Negri Indramayu terutama dengan pers sebagai penyambung informasi kepada masyarakat.

“Pertemuan ini untuk memperkenalkan kepengurusan jurnalis Online Indonesia JOIN Indramayu yang mau dilantik pada Tanggal 18/08/2018 mendatang dan siap untuk menjalin hubungan baik sebagai mitra dan sebagai penyambung informasi untuk masyarakat,” kata Yoga.

Dia menambahkan, hubungan media dan pemerintah harus berjalan selaras dalam memberikan informasi kepada masyarakat tentang kemajuan daerah.

“Wartawan harus menyajikan berita yang benar dan berimbang dengan data yang akurat sesuai dengan kode etik jurnalistik,” kata dia.

Selain dengan Ketua PN Indramayu, JOIN juga akan mengadakan dan melakukan audiensi dengan Kapolres Indramayu, Kejari dan Intansi yang ada di Kabupaten Indramayu," imbuhnya.(Budi)

No comments:

Post a Comment